Ketua LSM LPKN Menyayangkan Pernyataan Wakil Bupati Soppeng Di Media Lokal

0

Soppeng Majalah pro.co.id,- Wakil Bupati Soppeng, Selle KS Dalle memberikan pernyataan yang mengejutkan saat ditemui oleh awak media lokal di rumah jabatan Wabup Soppeng. Selasa (malam) 15 April 2025.

Hal itu berkaitan dengan kegiatan pelatihan diwilayah Soppeng , baik dari SKPD maupun yang bersifat Kelembagaan. Akan dihentikan untuk evesiensi anggaran. 

Dalam keterangannya, " Tidak boleh ada lagi kegiatan pelatihan, meski itu akan menggunakan dana pribadi,  namun mereka akan membuat pertanggung jawaban menggunakan uang negara. Dan saya tidak seperti Bupati yang lama, " Katanya dengan nada tegas. 

Sementara, Ketua LSM Lembaga Pemantau Korupsi dan Aparatur Negara (LPKN) Kabupaten Soppeng. Alfred Surya Putra Panduu sangat menyayangkan adanya Statmen yang dikeluarkan oleh Wakil Bupati Soppeng. Dengan pernyataan " Saya tidak sama dengan Bupati yang dulu ".

" Memangnya Bupati yang lama kenapa, kok ada pernyataan dari Wakil Bupati Selle KS Dalle seperti itu. Selain dari pada itu, kami juga berharap tidak ada diskriminasi dibalik kegiatan pelatihan di Soppeng ini. Jangan sampai pernyataan tersebut hanya untuk kelompok tertentu saja, " Sebutnya. 

" Sekalian dihentikan, hentikan semua, dan kami akan tetap memantau semua kegiatan pelatihan  di Soppeng ini. Baik itu dari SKPD maupun yang bersifat Kelembagaan, sesuai dengan pernyataan Wakil Bupati Soppeng.(**)

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)