Majalahpro.co.id- Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) resmi memberikan tiket untuk mengusung Andi Mapparemma sebagai bakal calon Bupati Soppeng tahun 2024.
Hal tersebut di benarkan Andi Paremma,bahwa dirinya sudah mengantongi tiket dari Partai PDI-Perjuangan untuk menjadi bakal calon Bupati Soppeng.
"Jadi DPP PDI-Perjuangan menugaskan segera mencari bakal calon wakil yang cocok untuk saya,"katanya.
Andi Mapparemma mengaku sudah berkomunikasi dengan beberapa Parpol seperti Partai Nasdem, PKS, Gerindra, PPP, Demokrat, Golkar dan beberapa Partai Non Parlemen.
"Nanti sepulang dari Bogor akan secepatnya mempersiapkan segala sesuatunya untuk deklarasi pasangan dan saat itu juga publik akan melihat siapa yang mendampingi saya dan sekaligus menjawab pertanyaan selama ini siapa bakal calon Wakil Bupati beriringan dalam perhelatan pilkada serentak di Kabupaten Soppeng, nanti kita akan perluas lagi," kata Andi Mapparemma.