Sabang
majalahpro.com - Puluhan Siswa Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) ranting Sabang melaksanakan latihan bersama di Lapangan Dirgantara dengan dampingan para pelatih dari dua perguruan pesilat, Minggu (29/1/2023)
Dalam kegiatan latihan bersama tersebut, salah satu mas pelatih Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Pusat Madiun Mas Yulianto pada saat di konfirmasi oleh rekan media mengatakan bahwa seni bela diri pencak silat merupakan warisan tradisi budaya Bangsa Indonesia, sekarang yang dijadikan olahraga prestasi, yang harus dijaga dan dilestarikan dengan baik, Pungkasnya.
Dan Olahraga Pencak Silat ini tentunya harus tetap berkembang dengan menjaga tali silaturahmi dengan antar perguruan untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan, bangsa, dengan harapan kegiatan Latihan bersama ini dapat dijadikan wadah untuk melakukan pembinaan bagi generasi muda, mencetak atlit pesilat serta lebih mengenal dan memahami seni bela diri asli Indonesia. Imbuhnya
Dan harapan terakhir semoga pencak silat di daerah ujung barat Indonesia Kota Sabang dapat berkembang Khususnya Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Ranting Sabang pusat Madiun.tampak para siswa pesilat sedang melaksanakan latihan bersama dengan perguruan Tapak Suci.